Cara Browsing di Internet
Internet sudah dikenal luas. Orang sudah terbiasa beraktivitas di internet, misalnya berkirim email atau facebook-an. Namun, banyak juga pengguna internet pemula yang belum bisa melakukan browsing internet dengan teknik yang baik dan benar. Berikut ini panduan singkat untuk melakukan browsing melalui sebuah komputer.
Untuk mengakses internet, kita menggunakan program yang disebut web browser. Jika Anda menggunakan Windows, Anda bisa menggunakan program bawaannya, yaitu Internet Explorer. Beberapa pengguna komputer juga menginstall program alternatif dengan fungsi sejenis, seperti Mozilla Firefox atau Google Chrome.
Browsing Internet |
- Untuk mulai mengakses sebuah website, buka program web browser, lalu ketikkan alamat situs di kotak isian Address Bar yang ada di bagian paling atas, tekan Enter. Jika tidak tahu alamat website yang harus dituju, gunakan kotak pencarian yang ada di sisi atas kanan. Ketikkan topik atau apa pun yang ingin lihat di internet, tekan Enter.
- Kini halaman situs yang kita tuju ditampilkan. Jika tampilan halaman web terlalu kecil sehingga susah dibaca atau dilihat, perbesar tampilan dengan cara menekan tombol CTRL dan + (plus) di keyboard secara bersamaan. Tekan tombol CTRL++ kembali jika masih ingin memperbesar lagi. Sebaliknya, untuk memperkecil tampilan, tekan tombol CTRL dan -(minus) di keyboard secara bersamaan.
- Untuk melihat-lihat informasi yang tersedia, klik pada link-link menu yang ada di halaman web tersebut. Link atau hyperlink adalah sebuah teks atau gambar yang jika kita klik akan mengarahkan kita ke lokasi lain, misalnya ke halaman lain atau ke situs web lain. Keberadaan link di tampilan halaman web dapat kita ketahui dari perubahan bentuk pointer mouse saat kita gerakkan melintasi link, dari tanda panah menjadi tanda telapak tangan. Target tujuan sebuah link yang akan kita klik dapat kita lihat di sudut kiri bawah jendela web browser.
- Jika isi informasi yang tersaji menarik, maka untuk mencetaknya cukup klik tombol Print di bagian atas, atau klik menu File > Print.
- Jika tidak ada printer, kita bisa menyimpan halaman web ke komputer atau flash disk untuk kita baca atau cetak di lain waktu, meskipun kita tidak terhubung ke internet. Caranya klik menu File > Save As, lalu tentukan tempat simpan di komputer, misalnya ke flashdisk.
- Jika sering mengakses sebuah situs atau menyukai situs-situs yang baru kita jumpai, kita dapat menyimpan alamatnya ke dalam daftar halaman favorit. Jadi, tidak perlu menghapal alamat sekian situs web yang kita sukai. Tekan tombol Crtl+D atau klik menu Favorites > Add to Favorites(di Internet Explorer) atau Bookmarks > Bookmarks This Page (di Mozilla Firefox). Nantinya kita tinggal membuka kembali menu Favorites /Bookmarks lalu meng-klik nama situs yang telah kita simpan pada daftar.
- Untuk menyimpan sebuah gambar yang ada di halaman web, klik kanan gambar, lalu cari dan pilih Save Image As atau Save Picture As. Selanjutnya kita tinggal menentukan nama baru untuk file gambar itu dan memilih lokasi penyimpanan, misalnya ke USB Flash Disk.
- Untuk mendownload program atau file lainnya (misalnya pdf, lagu, atau, dan sebagainya), pastikan dahulu kita telah menemukan link downloadnya. Biasanya jika sebuah halaman menyediakan file yang bisa didownload, tersedia link atau tombol Download. Sama seperti saat mendownload gambar, kita simpan file hasil download di lokasi penyimpanan di komputer, MMC, atau di flash disk.
- Jejak halaman situs web yang kita kunjungi tersimpan di fasilitas Historyweb browser, sehingga bisa dilihat daftarnya dengan menekan menu atau tombol History. Jika ingin menghapus jejak situs yang baru saja kita akses (misalnya setelah mengakses internet banking), maka tekan tiga tombol CTRL + Shift + Del secara bersamaan. Pilih Delete atau Clear Now untuk menghapus semua jejak, atau tentukan jenis jejak atau rentang waktunya dahulu jika hanya ingin menghapus jejak tertentu saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar